Michael Leonardo

Hai sahabat Brainy! Kabar gembira nih, Paus Fransiskus baru saja mengumumkan Tahun Yubileum 2025. Acara spesial ini akan dimulai pada malam Natal, 24 Desember 2024, dan berakhir pada 6 Januari 2026.

Buat kamu yang belum tahu, Tahun Yubileum ini adalah perayaan suci yang penuh berkah dan kesempatan ziarah spesial bagi umat Katolik. Biasanya sih, tahun ini dirayakan setiap 25 tahun sekali, tapi Paus bisa juga mengadakan perayaan ini di luar jadwal, seperti Tahun Iman 2013 dan Tahun Kerahiman 2016.

Paus Fransiskus saat memimpin misa Malam Natal di Basilika Santo Petrus, Vatikan, Minggu (24/12/2023).

Nah, Tahun Yubileum pertama kali diadakan tahun 1470 di bawah kepemimpinan Paus Paulus II dan terakhir dirayakan pada tahun 2000.

Paus Fransiskus sudah memilih tema khusus untuk Tahun Yubileum 2025, yaitu "Peziarah Pengharapan". Tema ini fokus pada beberapa hal penting, seperti:

  • Mendengarkan jeritan orang miskin
  • Peduli terhadap alam ciptaan
  • Solidaritas dengan semua saudara dan saudari

Salah satu bagian utama dari perayaan ini adalah dibukanya Pintu Suci, yang hanya dibuka selama Tahun Yubileum. Pintu ini melambangkan "jalan luar biasa" menuju keselamatan bagi umat Katolik.

Pintu Suci sendiri adalah salah satu pintu masuk Basilika Santo Petrus di Vatikan yang biasanya tertutup rapat.

Persiapan Kota Roma Menyambut Peziarah

Kota Roma, Italia, sedang bersiap-siap untuk menyambut jutaan umat Katolik yang diperkirakan akan datang untuk merayakan Tahun Yubileum 2025.

Mereka sedang mengembangkan berbagai proyek infrastruktur agar pengalaman para peziarah lebih nyaman. Bayangkan, diperkirakan 35 juta umat Katolik akan datang ke Vatikan dan Kota Roma! Sebagai perbandingan, pada Tahun Yubileum luar biasa tahun 2016 lalu, sekitar 20,4 juta orang datang merayakan.

Wow, banyak banget ya!

Untuk Tahun Yubileum 2025, Kota Roma telah mengalokasikan dana sekitar Rp40,3 triliun untuk 87 proyek pekerjaan umum. Dana ini kemungkinan besar akan bertambah menjadi Rp69,3 triliun.

Beberapa fasilitas umum yang akan ditingkatkan antara lain:

  • Fasilitas transportasi
  • Toilet umum
  • Jalan raya
  • Parkir bawah tanah
  • Jalur pejalan kaki

Selain itu, Kota Roma juga akan membersihkan area di sekitar Stasiun Kereta Api Termini, Roma, Italia.

Pada Tahun Yubileum 2000, kota Roma membangun garasi parkir luas untuk bus pariwisata di bawah Bukit Janiculum, Roma. Pemerintah Kota Roma juga sangat memperhatikan kebutuhan para penyandang disabilitas. Mereka menambahkan jalur trotoar dan jalur landai di pintu masuk gereja agar lebih mudah diakses oleh pengguna kursi roda.

Keren ya, persiapan mereka matang banget! Semoga Tahun Yubileum 2025 bisa berjalan lancar dan membawa berkah bagi semua.

Login untuk menambahkan komentar
Klik tombol Google dibawah ini untuk masuk sebagai user

Tambahkan Komentar

Kamu mungkin juga suka